Blackberry Bold 9000

Posted: by @guslege in Label:
0




SEXY DAN BERISI


BlackBerry Bold telah datang. Produk yang disebut-sebut mengalami penyesuaian desain dan fitur akibat tuntutan pasar ini siap menunggu mobilers di etalase toko. Penggemar BlackBerry pastinya seneng banget mendengar berita kehadiran Bold di Indonesia. Jangankan penggemar BlackBerry, lha saya yang bukan aja sampai penasaran sama Bold. Semua ini akibat isu-isu yang berhembus seputar kehebatan Bold, bahkan disebut sebagai pesaing berat iPhone 3G.

Dan akhirnya hari yang ditunggu datang juga. Hari Kamis pagi tanggal 18 September saya menerima sebuah kotak hitam bertuliskan “BlackBerry” yang berisi hape berwarna hitam, siapa lagi kalau bukan si Bold. Kucek-kucek mata, usap-usap tangan, benerin posisi kursi, saya siap…saya siap. Oke, mobilers saya akan bercerita tentang BlackBerry Bold.


Desain
Mobilers bisa lihat, BlackBerry Bold kini tampil lebih dinamis. Bentuknya membulat dengan efek melebar, plus bodinya yang tipis membuat Bold jauh dari kesan kaku. Kalau dibandingkan para pendahulunya, seperti 8830 dan 8820, penampilan Bold terlihat simpel dan lebih seksi. Yang pasti sih nggak menampilkan profil bulky atau gendut lagi.
Kontras warna hitam glossy dengan list metal berwarna silver doff membuat Bold tampil mewah. Pemilihan list metal ini cukup beralasan, karena metal berwarna silver doff tidak menarik sidik jari sehingga hape nggak gampang kotor. Kalau mobilers perhatikan di bagian belakang, Bold menerapkan bahan kulit untuk melapisi cover batere. Ini kulit asli lho, katanya sih kulit ini sama dengan kulit yang digunakan di interior mobil BMW.
Saya cukup terkesan dengan penataan tombol-tombol dan perangkat lainnya di Bold yang tersusun rapi. Tombol angkat-tutup telepon, home dan back kini dibuat dengan ukuran lebih besar sehingga ramah bagi pengguna. Di tengahnya, terdapat TrackBall untuk navigasi.
Di bawah tombol-tombol tadi, keyboard QWERTY Bold bersemayam. Posisi papan ketik ini memanfaatkan lebar tubuh hape, sehingga nyaman digunakan dengan dua tangan. Meski posisinya padat merapat tapi dalam setiap memiliki permukaan tubuh yang dibuat lebih rendah dari area yang lain, sehingga menjadi pemisah tombol.


Fitur
Banyak fitur baru yang dibenamkan pada Bold, salah satunya adalah teknologi HSDPA. Hape ini jadi yang pertama di jajaran produk BlackBerry sebagai pengusung HSDPA. Wis, pastinya bakal mantap banget nih, soalnya Bold punya fasilitas data bearer mumpuni lainnya, seperti WiFi, EDGE dan GPRS.
Yang cukup menarik adalah OS BlackBerry 4.6.0 yang ada di Bold. OS ini memiliki user interface (UI) baru yang sama sekali beda dari OS seri lama. OS BlackBerry 4.6.0 menawarkan tampilan baru bernama Precision Style. Hal baru yang sangat tampak di OS ini adalah ikon-ikonnya berupa animasi transparan dengan sedikit warna, bukan lagi ikon animasi 3D yang penuh warna.
Selain itu, di home screen enam ikon shortcut menunya tidak lagi bisa ditambah jumlahnya. Pengguna hanya bisa mengganti salah satu ikon itu dengan menu atau aplikasi favorit dengan memindah (move) posisinya di menu utama ke atas.
Bold juga dilengkapi dengan fasilitas navigasi digital, lengkap dengan peta dan GPS receiver. Bold menyediakan aplikasi peta asli buatan RIM, namanya BlackBerry Maps. Tapi nggak usah terlalu banyak berharap dengan fasilitas ini deh. Mendingan push mail-nya aja dicobain.


Kinerja
Sejak pertama kali mengaktifkan Bold saya sudah terpikat oleh tampilan layar. Dan saya sama sekali nggak nyangka kalau kedalaman warnanya cuma 65 ribu warna. Berkat resolusinya, pixel warna di layar ini tertampil lebih rapat sehingga gambar terlihat halus. Saat saya bandingkan dengan hape berlayar 256 ribu warna dengan resolusi 240 x 320 pixel, layar Bold jauh lebih bagus. Dengan gaya wide screen, layar ini semakin menarik dalam menampilkan konten hape, seperti video playback.
Ini dia kekuatan utama produk BlackBerry, email. Bold membawa fasiltas email dengan fitur baru. Mobilers yang udah lama pake BlackBerry pasti langsung tahu saat menggunakan email milik Bold. Yap, tampilan email Bold kini support halaman HTML. Nggak seratus persen HTML sih, soalnya file email yang masuk sudah di render oleh server BlackBerry. Tapi di email ini kita bisa membuka file gambar bersamaan membuka file teks. Untuk setting nggak ada yang berubah, tetep mudah.
Sebelum memegang langsung Bold saya nggak yakin dengan kemampuan fitur multimedianya. Musik misal, dari dulu hape BlackBerry kurang jago mendendangkan lagu. Tapi itu cerita lama, salut untuk RIM yang kini bisa menghadirkan kualitas audio tinggi. Baik lewat loudspeaker maupun headset, Bold mampu mendendangkan suara dengan bagus.



Spesifikasi Detil :


Jaringan: GSM 850/900/1800/1900 MHz, HSDDimensi: 114 x 66 x 14 mmBerat: 133 gramDisplay: 65.000 warna, Res. 480 x 320 pixelKamera: 2 MPix, Res.1600 x 1200 pixel, video, flashMemory: 128 MB flash memory, 1 GB storage memory, slot microSD (TransFlash), microSDHCFitur: OS BlackBerry, Processor 624 MHz, GPRS kelas 10, EDGE kelas 10, HSDPA, Wi-Fi 802.11 a/b/g, Bluetooth v2.0 dengan A2DP, USB v2.0, HTML browser, Java, SMS, MMS, Email, Instant Messaging, Built-in GPS, BlackBerry maps, DataViz document viewer/editor, Media player MP3/WMA/AAC+, Video player DivX/WMV/XviD/3gp, Organizer, Calculator, Voice dial, Built-in handsfree, Voice memo, 3.5 mm stereo headset jack, Full QWERTY keyboard, Trackball navigationBatere: Li-Ion 1500 mAhStandby Time: 310 jamTalk Time: 5 jam

0 komentar: